top of page

Prime Time GMAHK DMMUB

Gambar penulis: eiucmediacentereiucmediacenter

Diperbarui: 18 Jan 2023

Bertempat di Conference Room Lantai II kantor pusat Gereja Masehi Advent Hari Ketujuh (GMAHK) Daerah Misi Minahasa Utara Bitung (DMMUB) dilangsungkan acara Prime Time selama dua hari, Selasa dan Rabu 10 dan 11 Januari 2023 pukul 10:00 sampai selesai, untuk Pengerja GMAHK DMMUB baik Officers, Pimpinan Departemen, Staf Kantor, Pendeta-Pendeta serta pasangan, Kepala-Kepala Sekolah, Guru-Guru Index dan Penginjil Literatur .



Pembicara dalam Prime Time ini adalah Ev. Bpk Billy Kumolontang, S.Ag, MBA.

Di hari pertama Pak Bill dalam sapaan sehari-hari, memberikan tantangan kepada seluruh peserta untuk memperhatikan 4 P. yaitu : Pengembalaan, Peribadatan, Perkakas Gereja dan Penginjilan, dan di hari kedua dengan materi yang sangat baik yaitu sehubungan dengan tanggung jawab pribadi sebagai pelayan-pelayan Tuhan.


Pdt. Lerry Raranta selaku ketua GMAHK DMMUB sangat berterima kasih kepada pembicara Ev. Billy Kumolontang yang sudah menjadi pembicara dan memberikan motivasi dan dorongan bagi seluruh peserta yang hadir, juga berterima kasih karena peserta baik pimpinan daerah, pendeta-pendeta di ladang dan seluruh guru-guru serta penginjil literatur dengan setia mengikuti acara, Raranta mengharapkan semua peserta diberkati Tuhan dan mengimplementasikan semua materi yang sudah diterima sepanjang dua hari.


Koresponden : Pdt. Pierson Doring

Direktur PA & Komunikasi GMAHK DMMUB

 
 
 

Comments


ikuti sosial media Kami untuk mendapatkan informasi terbaru seputar kegiatan gereja, renungan harian, dan kabar baik lainnya. Mari bersama menjadi berkat bagi sesama!

  • Facebook
  • Instagram
  • Youtube
  • TikTok

Kontak

+62 821-9307-3300

eiucmediacenter@gmail.com

Alamat Kantor

Jalan Sarapung No. 31, Manado, Indonesia

Sulawesi Utara, 95111

Jelajah

Bantuan

Pusat bantuan

Kebijakan Privasi

FAQs

Kontak

Copyright © 2025. All Rights Reserved.

bottom of page